HAMBA YANG RENDAH HATI

Ibadah Selasa Pagi 26 Maret 2013

Liturgis             : Ev.Agus Putra Kusuma

Pengkhotbah: Pdt. Amos Winarto, Ph.D.

Nats Alkitab  : Filipi 2:5-8

Uraian               :

 

Arti  kata meneladani dalam Filipi 2:5-8 tidak berarti harus meniru tetapi lebih tepat artinya menaati Kristus

Kata rendah hati dalam nats yang kita bahas mempunyai 2 natur:

  • Yesus Dalam Keilahiannya ( Ayat 6)

Kata “sebagai” Allah (circumstantil participle) dalam Filipi 2: 5-8 mempunyai 2 arti yaitu:

1.    Meskipun

Contoh:

Sebagai penggemar klub sepakbola Queen Park Ranger, saya yakin mereka dapat mengalahkan klub Manscester United.

Kata sebagai dapat diartikan sebagai meskipun----meskipun QPR di jurang degradasi tapi saya yakin dapat mengalahkan MU.

2.   Karena

Contoh:

Sebagai pendukung MU, saya yakin mereka dapat memenangkan pertandingan tersebut.

Kata sebagai dapat diartikan karena---karena MU jelas lebih baik materi pemainnya, maka saya yakin mereka dapat memenangi pertandingan tersebut.

Menurut Filipi 2:5-8, Ketika Yesus datang sebagai hamba, Dia menunjukkan bahwa Allah juga rendah hati. Jadi rendah hati adalah salah satu natur utama Allah.

  • Yesus Dalam Kemanusiaannya (Ayat 8)

Yesus dalam kemanusiaannya adalah manusia yang rendah hati bahkan taat sampai mati di kayu salib. Dapat dikatakan bahwa hamba yang rendah hati adalah hamba yang taat

Tips untuk rendah hati:

Jangan pernah ingin menjadi rendah hati karena orang yang ingin dilihat rendah hati akan menjadi orang tidak rendah hati tetapi inginlah menjadi tidak egois dan taat kepada Tuhan.

Untuk apa menjadi hamba Tuhan yang rendah hati? Agar orang lain dapat melihat Yesus melalui kerendahan hati kita.

Kesimpulan:

  • Hamba yanrg rendah hati adalah: hamba yang tidak egois,taat kepada Tuhan dan dapat membawa orang lain melihat Yesus dalam hidupnya.
  • Hamba yang rendah hati tak ingin dilihat rendah hati melainkan menjadi hamba yang tidak egois dan selalu taat kepada Tuhan
  • Untuk apa kita rendah hati? Untuk dapat membawa orang lain melihat Yesus dalam hidup kita.